Made Ditinggal di Bandung,Persib Boyong 24 Pemain Untuk Jalani Seri Kedua Liga 1

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Bek tengah Persib yang bergabung dengan Tim Nasional,Victor Igbonefo masuk dalam skuat Persib yang akan melakoni seri kedua Liga 1 2021-2022 di klaster Yogyakarta dan Jawa Tengah mulai 15 Oktober 2021.

Pelatih Persib Robert Alberts mengatakan akan memboyong 24 pemain ke Yogyakarta termasuk Igbonefo.Tim Pangeran Biru dijadwalkan berangkat ke Yogyakarta pada Kamis,14 Oktober 2021.

“Kami berencana pergi di hari Kamis membawa 24 pemain. Jumlah 24 pemain itu termasuk Victor yang akan tiba setelah membela tim nasional.”ujar Robert seusai latihan,Senin,11 Oktober 2021.

Ia menambahkan dua pemain muda Persib yang baru masuk tim,Dimas Juliono Pamungkas dan Ferdiansyah tidak dibawa karena akan bergabung dengan tim U-18.

Menurut Robert Liga U-18 atau Elit Pro Academy akan segera dimulai. Jadi Dimas dan Ferdiansyah akan bergabung dengan tim U-18 di liga.

“Tapi mereka juga tetap memiliki kontrak bersama kami dan mereka juga bisa bermain di Liga 1,”ucap pelatih asal Belanda ini.

Persib akan tampil di seri kedua tanpa Bayu Fiqri, Aqil Savik ,dan Beckham Putra Nugraha yang masuk pemusatan latihan Tim Nasional U-23.

Kiper senior I Made Wirawan juga ditinggal di Bandung,karena dia sedang menjalani pemulihan cederanya.(RESTU)

Leave a Reply