SPORTSJABAR.COM – Persib Bandung berencana menggelar pemusatan latihan di luar kota mulai 26 Januari mendatang.
Pemusatan latihan ini dijadwalkan digelar di Lembang, Kabupaten Bandung Barat selama sepekan hingga 31 Januari.
” Kami berharap dalam TC nanti bisa menemukan chemistry sehingga pembentukan tim akan secepatnya terlaksana,” ujar pelatih Persib, Robert Alberts seusai latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu (22/1/2020).
Sebelum diboyong ke Lembang, Febri Hariyadi dan kawan-kawan menjalani latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Latihan hari ini diikuti hampir semua penggawa Maung Bandung,kecuali Supardi dan Aqil Savik. Sejumlah pemain yang sebelumnya absen juga sudah berlatih seperti, Nick Kuippers, Omid Nazari, Ahmad Jupriyanto, Ardi Idrus, Febri Hariadi, Esteban Vizcarra, dan Victor Igbonefo.
Pelatih asal Belanda ini langsung memberi menu yang mengarah kepada pembentukan chemistry satu sama lain.
Robert menyebut pemain asuhannya sudah lama tidak bersama dalam latihan, sehingga diberikan menu latihan yang mengarah kepada proses adaptasi agar kembali bersama dan terbentuknya chemistry.
Ia berharap, tim asuhannya bisa terbentuk dalam waktu cepat. Sebab, Persib harus segera menentukan skuat yang akan berlaga di Liga 1/2020.
“Kita perlu banyak pemain yang akan diboyong ke kompetisi nanti. Tapi kita juga butuh pemain yang benar-benar siap,” ungkapnya.(RESTU)