Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-23 di Bali Terapkan Protokol Kesehatan yang Ketat

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Timnas Indonesia U-23 menerapkan protokol kesehatan yang ketat dalam pemusatan latihan (TC) yang dimulai Jumat, 4 Februari 2022 di Stadion Gelora Samudra, Bali.

Sebanyak 29 pemain yang mengikuti TC wajib menjalani tes PCR sebelum masuk ke hotel tempat skuad Garuda Muda menginap.

Timnas Indonesia U-23 tampaknya tak mau kecolongan.Maklum badai Covid-19 saat ini tengah melanda klub peserta Liga 1 2021-2022 yang dipusatkan di Bali.

Sebelum latihan, seluruh pemain melakukan protokol kesehatan ketat. Latihan perdana kali ini dipimpin oleh asisten pelatih Nova Arianto. Pasalnya, pelatih Shin Tae-yong baru tiba di Bali, Jumat ,4 Februari 2022 malam.

“Seluruh pemain dalam keadaan baik, hanya Gunansar (Mandowen) saja yang mengalami sedikit cedera,” kata Nova Arianto.

Menurut mantan bek tengah Persib ini, latihan perdana yang dijalani Pratama Arhan dan kawan-kawan fokus pada recovery.

Shin Tae-yong memanggil 29 pemain untuk TC Timnas Indonesia U-23 di Bali. Seluruh pemain merupakan penggawa di Klub Liga 1 2021/2022.

TC kali ini dijadwalkan berlangsung sampai 9 Februari. TC ini sebagai persiapan Skuad Garuda Muda menghadapi Piala AFF U-23 2022 di Kamboja, 14 Februari mendatang.

Di Piala AFF U-23 2022, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup B bersama Malaysia, Myanmar dan Laos. Indonesia akan menghadapi Laos di laga perdana pada 15 Februari. Kemudian bertemu Myanmar 18 Februari, dan Malaysia 21 Februari.(*/pssi.org)

Leave a Reply