Djanur Ungkap Kunci Barito Bikin Frustrasi Pemain Persib

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTJABAR.COM – Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman beberkan kunci keberhasilan timnya mengakhiri laju kemenangan Persib pada empat laga terakhir Liga 1 2019.

Barito menahan imbang Persib tanpa gol di hadapan ribuan bobotoh yang menyesaki Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (24/11 /2019).

“Saya telah mengetahui permainan Persib karena sebagian pemain pernah saya tangani,” kata Djanur seusai laga .

Supardi, Henhen Herdiana, Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar ditanganinya semasa melatih Persib. Juga Abdul Aziz, Frets Butuan adalah pemain-pemain yang ditanganinya saat menjabat pelatih di PSMS.

“Semuanya anak buah saya, sangat hafal betul, yang bukan anak buah saya asingnya saja tiga, kecuali Ardi yang belum dengan saya,” papar Djadjang lagi.

Menurut dia jeda yang cukup panjang selama 20 hari membuatnya lebih leluasa dan fokus menghadapi pertandingan lawan Persib,

Selama persiapan mereka pelajari permainan Persib dan dicoba  dalam latihan dan hasilnya kelihatan.

“Sebetulnya Persib tampil bagus, namun saya bisa handle dan tahu kemampuan mereka satu sama lain, sehingga lumayan berdampak juga,” tuturnya.(*)

Leave a Reply