Abdul Aziz Ungkap Kunci Jaga Berat Badan Ideal Selama Libur Kompetisi

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR.COM-Gelandang Persib, Abdul Aziz menyadari berat badan adalah hal yang fundamental dan mempengaruhi performanya. Karena itulah saat harus latihan mandiri di rumah ia tetap menjaga berat badan ideal.

Menurut Aziz kunci utama agar berat badan selalu berat yang ideal yang dilakukan dirinya adalah tetap menerapkan pola hidup sehat dan disiplin

“Saya tetap menjaga berat badan ideal walaupun di rumah. Jadi menurut saya, di masa-masa seperti ini bukan berarti kita bisa tidak disiplin dan bisa semaunya,” ungkap Aziz seperti dikutip dari laman resmi Persib,Senin (1/6/2020).

Supaya tetap bugar dan memiliki berat badan ideal,pemain bernomor punggung 8 itu sangat memperhatikan pola makan dan melakukan latihan rutin.

Aziz yang sedang mencoba menjadi vegetarian disiplin memperhatikan menu makanan yang dikonsumsinya sehari-hari.

“Pola makan yang baik harus tetap dijaga. Menunya juga harus sesuai dengan yang dibutuhkan atlet. Selain itu, program latihan dari pelatih juga sangat membantu Aziz sejauh ini,” katanya.(*Restu)

Leave a Reply