Dado Tetap Jadi Pemain Kunci di Lini Tengah Persib Hingga 2025

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Penampilan ciamik Dedi Kusnandar sepanjang musim 2022/2023 diganjar perpanjangan kontrak oleh Persib sampa tahun 2025.

Dengan kesepakatan ini, gelandang yang akrab disapa Dado ini akan tetap membela Pangeran Biru hingga dua musim ke depan.

Pemain asal Jatinangor ini sebenarnya merupakan binaan Persib.Namun kariernya sebagai pesepak bola profesional dimulai bersama Arema Indonesia pada tahun 2012.

Dado bergabung dengan Persib di musim 2015 usai membela Persebaya. Pada musim pertamanya, Dado hanya tampil dalam dua laga selama 76 menit karena kompetisi terhenti akibat sanksi FIFA.

Pada tahun 2016 ia mengembara ke Malaysia untuk bergabung dengan klub Sabah FA.Setelah satu musim berada di Sabah, ia pun kembali ke Persib pada 2017.

Hingga musim lalu, pemain kelahiran 20 Oktober 1991 ini sudah tampil dalam 127 laga bersama Persib. Dia sudah tampil 7.909 di laga resmi selama tujuh musim kebersamaannya.

Pemain bernomor punggung 11 ini sebelumnya pernah mendapat perpanjangan kontrak bersama Persib pada musim 2021.

Penampilan apik setiap laga menjadi satu di antara pertimbangan tim pelatih memperpanjang kontrak Dado.Di tangan pelatih Luis Milla, Dado memang seperti lahir kembali.

Dado menjadi pilihan utama Milla di lini tengah.Kepercayaan yang diberikan juru taktik asal Spanyol tersebut dibayar Dado dengan penampilan cemerlang sepanjang musim.(*/persib.co.id)

Foto:PERSIB.CO.ID

Leave a Reply