Denmark Open 2023:Akui Kalah Pola Permainan, Bagas/Fikri Kembali Keok di Tangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri kembali gagal meraih kemenangan atas Aaron Chia/Soh Wooi Yik.Bagas/Fikri kalah 13-21, 17-21 dari pasangan Malaysia itu di babak final Denmark Open 2023, Minggu, 22 Oktober 2023 di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark.

“Sebelumnya alhamdulillah dan tetap bersyukur kami bisa menyelesaikan pertandingan tanpa cedera walau harus juara kedua. Hari ini kami akui kalah pola permainan dari mereka. Servis mereka sangat menyulitkan kami dan kurang sabar juga,” kata Bagas seusai laga,dikutip dari pbdjarum.org.

Kedua pasangan ini sebelumnya sudah tiga kali bentrok, Bagas/Fikri belum berhasil merebut kemenangan.Jelang laga final itu mereka sebenarnya telah mempersiapkan pola permainan sendiri. Sayang strategi tersebut belum bisa berjalan dengan baik.

Baca juga:MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2023:Sukses Hadirkan Aksi Spektakuler, Hibur Ribuan Pasang Mata Penggila Otomotif di Kota Kembang

“Kami sudah menyiapkan pola sendiri, kami sudah belajar dari pertemuan-pertemuan sebelumnya. Tapi ternyata kami belum bisa menjalankan dengan baik dan akhirnya keduluan sama lawan,” kata Bagas.

Fikri mengakui sebenarnya tidak merasa ada beban dan tekanan.Pada laga final mainnya sudah lepas dan tenang. Tapi tadi itu memang pikirannya di lapangan. Servis mereka terutama Aaron Chia sangat sulit diantisipasi karena melintir.

“ Dari situ kami tertekan terus.Kami juga kurang yakin sama pertahanan kami hari ini lalu terbawa pola permainan mereka,” sambung Fikri.

Baca juga:Singgung Kondisi Cuaca di Samarinda,Pelatih Persib Akui Hasil Imbang Lawan Borneo FC Hasil yang Adil

Finis di posisi kedua, Bagas/Fikri mengaku masih belum puas dengan penampilannya. Sebab keduanya berharap bisa kembali merebut podium tertinggi di pertandingan.

“Kami cukup puas dengan penampilan kami dari babak pertama sampai semifinal tapi kami kurang puas dengan hasil dan penampilan di final. Kami sedikit kecewa karena tidak bisa memberikan perlawanan yang maksimal,” papar Fikri.(*/pbdjarum.org)

Foto:PDJARUM.ORG

Leave a Reply