SPORTSJABAR-FIFA memberi perhatian yang besar untuk sepak bola Indonesia, pasca tragedi Kanjuruhan yang membetot atensi dunia. FIFA juga telah mengirimkan surat kepada Indonesia yang salah satunya memberi rekomendasi pertandingan harus berlangsung di akhir pekan dan di bawah jam 5 sore.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono meragukan kebenaran informasi yang disebutnya beredar di media sosial itu.
“Itu kan informasi yang kita baca di media, media sosial ya. Tapi apakah benar pernyataan seperti itu kan kita tidak tahu,”ujar Teddy.
Kalau memang informasi tersebut benar, menurut Teddy Persib pada akhirnya akan mengikuti aturan saja.
Tapi ia menambahkan yang harus dipahami, kalau di Eropa bisa mengatakan begitu karena kompetisinya padat.
Normalnya di Eropa mereka bermain setiap 3-4 hari. Di hari biasa ada Piala FA, Champions League dan Euro, jadi kompetisinya padat. Sedangkan di Indonesia hanya ada satu kompetisi.
” Kita hanya satu kompetisi, apa benar mau dijadikan seminggu sekali. Ada hal yang masih harus dipertimbangkan karena situasinya agak beda,” jelasnya.
Namun ia mengaku pada akhirnya Persib sebagai peserta Liga 1 akan ikut aturan yang sudah disepakati saja.
” Kita berpendapat bisa, tapi keputusan diambil oleh PT LIB,” tandasnya.(RESTU)