SPORTSJABAR-Prawira Harum Bandung sukses memutus empat kemenangan beruntun Dewa United Banten yang ditorehkan di seri pertama IBL Tokopedia 2023.
Dewa United takluk di tangan Prawira dengan skor 93-81 pada seri kedua yang dihelat di GOR Bima Sakti, Malang, Sabtu, 28 Januari 2023.
Kehilangan Kaleb Ramot Gemilang membuat produktifitas poin Dewa United menurun drastis.Mesin poin Dewa United ini absen di laga ini karena urusan keluarga.
Starter Prawira kali ini adalah Yudha Saputera, Pandu Wiguna, M. Fhirdhan Guntara, pemain asing Brandone Francis, dan kapten tim M. Reza Fahdani Guntara. Sementara dari Dewa United, lima pemain pertama yang diturunkan adalah Ferdian Purwoko, Kevin Moses Eliazer Poetiray, Firman Nugroho, pemain asing Ramon Galloway, dan kapten tim Xaverius Prawiro.
Praktis hanya di kuarter pertama saja, kedua tim saling bergantian memimpin laga. Kuarter pertama diakhiri dengan keunggulan Prawira, dengan skor 17-15. Sementara di kuarter kedua, Prawira menambahkan 27 poin untuk memimpin 44-33.
Selepas jeda, Prawira semakin dominan dengan tambahan 26 poin. Sementara di kuarter keempat, mereka hanya tinggal mencegah kebangkitan Dewa United dengan tetap rajin mencetak poin.
Bintang Prawira,Brandone Francis menjadi pencetak angka terbanyak di laga ini dengan catatan 23 poin. Di belakang Francis, ada Yudha Saputera yang menyumbang 22 poin, dengan 5 three point dari 11 attempt. Yudha menambahkan 5 rebound dan 7 assist. Kemudian pemain asing baru Prawira, Jarred Shaw menambahkan 16 poin, dan Pandu Wiguna mencetak 11 poin.
“Saya berusaha lebih konsisten di pertandingan kali ini. Tidak membuat kesalahan, dan pastinya kami akan lebih baik di pertandingan berikutnya,” kata Yudha, dikutip dari laman resmi IBL.
Sebaliknya dari Dewa United, Ramon Galloway mencetak 30 poin. Kemudian Katon Adjie Baskoro menyumbang 13 angka dari bench, dan Anthony Johnson menambahkan 10 poin. Dewa United harus merasakan kekalahan perdana di IBL Tokopedia 2023.(*/IBL)
Foto: IBL