Ini Alasan Persib Jadi Kontestan Piala Wali Kota Solo 2021

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Persib akan bersaing dengan tujuh kontestan lainnya memperebutkan Piala Wali Kota Solo 2021, dalam turnamen pra musim yang rencananya digelar 20-26 Juni 2021 di Stadion Manahan,Solo.

Pelatih Persib Robert Alberts mengaku pihaknya telah menerima undangan resmi dari penyelenggara turnamen.

“Kemarin kami menerimanya dan Persib bersedia untuk mengikuti turnamen itu,”ujar Robert kepada media secara virtual,Selasa,8 Juni 2021.

Roberts menjelaskan tim asuhannya bersedia terlibat dalam turnamen yang dihelat Mahaka Sports ini karena kini sudah ada format yang serius, tim yang terlibat juga bagus.

Turnamen ini diikuti delapan kontestan yang terdiri dari empat klub Liga 1 dan empat klub Liga 2, akan berlangsung dengan format sistem gugur.

Selain Persib,tujuh klub lainnya yang akan ambil bagian dalam turnamen ini adalah Arema FC, Bali United FC, PSG Pati, Dewa United FC, Bhayangkara Solo FC, Persis, dan Rans Cilegon FC.

“Semuanya masih dalam kondisi yang sama, tidak ada tim yang unggul dalam persiapan, jadi ini turnamen yang penting,”jelas juru taktik asal Belanda ini.

Menurut Robert turnamen yang akan berlangsung satu pekan ini, berakhir sekitar 10 hingga 14 hari sebelum kompetisi Liga 1 2021-2022 dimulai.

“Jika Liga 1 jadi digelar pada 10 Juli,waktunya juga tepat,”katanya mengakhiri.(*)

Leave a Reply