SPORTSJABAR-Persib menyisakan empat pertandingan pada akhir kompetisi Liga 1 2023/2024 reguler yang gelar juaranya sudah dipastikan dimenangi Borneo FC Samarinda.
Keempat lawan yang akan dihadapi tim Pangeran Biru adalah Persita (2 April), Persebaya (16 April),Borneo FC (20 April), PSS Sleman (28 April).
Baca juga:jadi korban tekel horor, ciro dan beckham terancam absen lawan persita
Pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan usai menghadapi Bhayangkara Presisi hanya ada jeda waktu lima hari untuk persiapan dan pihaknya akan melihat besok bagaimana pemain melakukan recovery.Idealnya setelah 2×24 jam bisa diketahui siapa pemain yang fit dan yang tidak.
“Masih ada waktu lima hari, ini waktu yang cukup banyak. Untuk evaluasi, seperti yang saya katakan tadi bahwa dari pertahanan kami sudah bagus, saya tidak ragu akan itu,”terangnya.
Untuk sektor penyerangan Persib harus berbenah, tapi seperti pernah dikatakan Bojan dahulu, Pangeran Biru bisa membuat banyak peluang. Namun satu hal yang kurang hanya penyelesaian akhirnya.
Menurut rumor yang beredar Persita yang akan bertindak sebagai tuan rumah tidak akan menjamu Persib di Indomilk Arena melainkan di Bali, tepatnya Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Baca juga:berduel dengan raja nainggolan,pemain muda persib bersyukur jadi debutan lawan bhayangkara
“Saya tidak bisa melakukan apa-apa, menurut saya masalahnya sekarang ada di manajemen. Karena mereka harus cepat memesan tiket penerbangan, dan saya dengar banyak penerbangan yang sudah habis dipesan, ini bisa menjadi masalah,” jelas Bojan.
Meski berada di atas angin untuk merebut satu tempat di Championship Series, pelatih berpaspor Kroasia ini ogah bicara berapa poin yang ditargetkan di empat laga sisa.
“Tidak ada target, setiap pertandingan kami akan mencoba untuk menang. Jadi empat pertandingan, kami ingin mendapatkan 12 poin,” tandas Bojan.(RESTU)