Ini yang Dilakukan Dedi Kusnandar Hilangkan Kebosanan Jalani Latihan Mandiri

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR.COM-Dua bulan lebih menjalani latihan mandiri di tengah pandemi Covid-19 mendorong Dedi Kusnandar untuk lebih kreatif dalam berlatih di luar program yang diberikan tim pelatih.

Gelandang Persib yang biasa disapa Dado ini mengaku suka menambah porsi latihan. Bahkan agar aktivitas latihan di rumah tak membosankan ia memanfaatkan peralatan atau barang di rumah.

“Kemarin-kemarin saya juga berlatih dengan alat-alat yang ada di rumah. Misalnya dengan kursi untuk membantu variasi dalam push-up,” ujar Dado seperti dikutip dari laman resmi Persib,Rabu (3/6/2020).

Dengan variasi latihan seperti itu pemain bernomor punggung 11 ini semakin bersemangat melahap menu latihan supaya kondisi fisiknya tetap terjaga.Sehingga tak kesulitan ketika kembali menjalani latihan bersama.

Pemain yang pernah berkiprah di Liga Malaysia ini terus terang bilang sudah mulai merindukan suasana latihan bersama tim.

Menurut Dado, latihan bersama selalu membuat motivasi berlatih menjadi tinggi. Namun ia memahami saat ini kondisinya masih belum memungkinkan,pasalnya pandemi virus Corona belum selesai.

“Jujur, saya sudah mulai rindu sama teman-teman. Karena berlatih bersama membuat saya semangat,apalagi suasana kebersamaannya sangat menyenangkan,” jelasnya.(*/RESTU)

Leave a Reply