Kebobolan 9 Gol Dari Tiga Laga, Robert Albert Sorot Pertahanan Persib

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Pelatih Persib Robert Alberts menyoroti pertahanan Persib yang kebobolan empat gol ketika dibantai Borneo FC 1-4 pada pekan ketiga Liga 1 2022/2023 di Stadion Segiri, Samarinda,Minggu 7 Agustus 2022.

Dengan tambahan empat gol Tim Pangeran Biru sudah kemasukan sembilan gol dari tiga pertandingan dan baru mencetak empat gol.Sebelumnya Marc Klok dan kawan-kawan bermain imbang 2-2 lawan Bhayangkara FC dan kalah dari Madura United 1-3.

“Musim lalu kami adalah tim dengan catatan pertahanan terbaik di liga. Tapi sekarang kami harus menyusun ulang karena kemasukan banyak gol dan menyebabkan kami kembali kehilangan tiga poin,” ujar Robert kepada media usai laga.

Ia mengaku bertanggung jawab atas kekalahan tersebut. Untuk itu Persib harus melakukan perubahan supaya hasil buruk ini tak terulang lagi.

“Kami harus memastikan di laga berikutnya di kandang, kami bisa mendapat tiga poin,”ucap juru taktik asal Belanda ini.

Terkait duel kontra Borneo FC, ia dengan sportif mengucapkan selamat untuk tuan rumah atas kemenangan kandang yang bagus.

Menurut Robert tim asuhannya mengawali pertandingan dengan bagus dan bisa memimpin ketika laga baru berjalan 8 menit. Tapi setelah itu mereka tidak cukup bertarung untuk mendapatkan bola.

“Ketika tertinggal, kami punya peluang menyamakan angka menjadi 2-2 yang mana pemain sudah berhadapan dengan kiper dan itu momen kunci dalam pertandingan,”jelas Robert.

Ia menambahkan setelah turun minum, Persib berusaha keras untuk mengubah skor menjadi 2-2 tapi malah lawan menambah gol sehingga skor menjadi 3-1.

“Lagi-lagi, ada kesalahan di pertahanan kami dan mengakibatkan adanya gol ketiga dan keempat,”katanya.

Pelatih berusia 67 tahun ini mengaku Persib terlalu banyak kebobolan dan kehilangan banyak poin, sehingga harus melakukan perubahan supaya penampilannya membaik.(RESTU)

Leave a Reply