SPORTSJABAR- Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi timnas Turkmenistan pada laga pamungkas Grup K kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa,12 September 2023.
Pelatih Indonesia Shin Tae-yong menilai duel kontra Turkmenistan merupakan laga sangat prestisius bagi timnas U-23. Pasalnya, jika menang atau minimal mendapat hasil imbang, akan menjadi kali pertama dalam sejarah timnas U-23 lolos ke putaran final Piala Asia U-23 sejak pertama kali digulirkan pada 2012.
“Jadi wajib menang besok, dan kita lolos ke Piala Asia U-23 April tahun depan (15 April-3 Mei di Qatar),” ujar Shin usai latihan di Stadion Sriwedari Solo, Senin, 11 September 2023.
Pelatih asal Korea Selatan ini mengaku sudah mengamati penampilan Turkmenistan. Menurut dia Turkmenistan tidak terlalu kuat.
Kendati demikian ia tetap mewaspadai kekuatan tim suhan pelatih Agamyradov Ahmet tersebut.Pada Piala Asia U-23 2022,mereka menembus babak delapan besar sebelum dikalahkan Australia dengan skor 0-1.
“Saya menonton pertandingan pertama (Taiwan 0-4 Turkmenistan). Terlihat tidak begitu kuat, tapi tahun kemarin (Piala Asia U-23 2022) Turkmenistan hasilnya baik. Lawan Iran menang (2-1 di fase grup) dan delapan besar kalah lawan Australia 0-1. Tapi pelatih kepalanya sama, jadi kami tidak boleh lengah dan harus persiapkan lebih matang. kami tidak bisa meremehkan,” kata Shin.
Pada laga besok, Shin juga meminta timnya mewaspadai pemain Turkmenistan bernomor punggung 11 yaitu Shamammet Hydyrow.
Menurut Shin, pesepak bola 22 tahun itu selain mahir mencetak gol juga punya pergerakan yang bagus sebagai pemain depan.
“Memang pemain nomor 11 harus diwaspadai. Dia hattrick juga kemarin (lawan Taiwan). Dia bagus pergerakannya, cari ruang belakangnya. Kami antisipasi juga, para pemain kami juga pasti akan baik performa besok,” jelas Shin.
Timnas U-23 kini bertengger di puncak klasemen sementara Grup K dalam kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dengan tiga poin, unggul selisih gol dari Turkmenistan yang ada di posisi kedua dengan poin yang sama.(*/ANTARA)
Foto:ANTARA/Mohammasd Ayudha/Nym