SPORTSJABAR.COM – Duel Persib kontra Arema FC, Minggu (8/3/2020) di Stadion Kanjuruhan, Malang akan menjadi laga nostalgia bagi Bek Persib, Victor Igbonefo.
Maklum pemain naturalisasi ini pernah menjadi bagian dari skuat tim berjuluk Singo Edan.
Selain itu dia juga akan reuni dengan Oh Inkyun, Jonathan Bauman, serta pelatih Mario Gomez saat membela Persib pada Liga 1 2018.
“Ini akan menjadi pertandingan yang dinantikan karena ada mantan pemain dan pelatih,” kata Igbonefo seusai latihan, Kamis (5/3/2020).
Ia menilai kehadiran mereka pasti akan meningkatkan kualitas tim Arema.
Igbonefo tahu persis kualitas Bauman sebagai penyerang berbahaya. Dan mereka akan head to head di lapangan. Tapi Igbonefo tak mau bicara individu.
“Aku tidak bicara untuk satu pemain karena mereka bermain secara tim. Jadi kita harus melihat mereka secara tim,” jelasnya.
Menurut Igbonefo sebagai tim Arema FC bagus sekali, mereka memiliki kecepatan yang bagus. Apalagi mereka akan tampil di kandang sendiri.
Namun la menegaskan dengan persiapan yang bagus usai menang telak atas Persela di laga perdana, Persib siap menghadapi Arema.
“Target kita menang, kalau ada kesempatan kenapa tidak. Kita tidak memikirkan clean sheet atau tidak.
Yang penting dapat tiga poin. Yang lain lain hanya bonus saja,” papar Igbonefo.
Ia juga tak mempermasalahkan tekanan suporter tuan rumah yang dikenal fanatik. Menurutnya pemain Persib harus fokus ke game saja, jangan pikirkan hal diluar lapangan. *