SPORTSJABAR-Tim putra PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi dan Indomaret Sidoarjo menjadi wakil pool A ke babak final four Livoli Divisi Utama 2023.Tirta Bhagasasi lolos secara dramatis setelah memenangi dua set laga pamungkas pool A.
Tirta Bhagasasi yang baru promosi ke divisi utama Livoli dikalahkan Berlian Bank Jateng 2-3 (25-20, 25-23, 21-25, 23–25, 14-16) di GOR Ki Mageti, Magetan, Jumat, 17 November 2023.
Sementara itu tim juara bertahan Indomaret Sidoarjo memastikan lolos ke Final Four setelah menang atas DPUPR Rafabinar Semen Grobogan tiga set langsung, 3-0 (25-23, 25-18, 25-19).
Selain meraih tiket menuju Final Four, Tirta Bhagasi dan Indomaret juga akan berlaga di partai final putra putaran reguler kedua,di GOR Ki Mageti, Magetan, Minggu, 19 November 2023.
Tirta Bhagasasi dan Indomaret sama-sama mengantongi dua kemenangan dan satu kekalahan pada putaran reguler kedua yang berlangsung di Magetan ini.
Baca juga:PIala Dunia U-17 2023:Bima Sakti Minta Maaf Indonesia Ditekuk Maroko di Laga Pamungkas Fase Grup
Berlian Bank Jateng juga memiliki jumlah kemenangan dua. Namun, klub asal Semarang itu kalah poin dengan Tirta Bhagasasi dan Indomaret.
Tirta Bhagasasi berada di peringkat pertama dengan tujuh poin, disusul Indomaret dengan koleksi enam poin di posisi runner-up dan Berlian di peringkat ketiga dengan poin lima.
Tirta Bhagasasi pada laga terakhirnya di Pool A, sempat tertinggal dua set di awal dan mereka bisa tersingkir kalau kalah dari Bank Jateng 0-3 atau 1-3. Tim asal Bekasi ini hanya butuh merebut dua set saja untuk lolos ke final four.
Bank Jateng tampil apik untuk merebut dua set awal, dan mereka hanya butuh memenangi satu set lagi untuk memastikan tiket ke Final Four.Namun mereka malah kehilangan dua set berikutnya.
Meskipun bisa merebut set kelima dan menang 3-2, Bank Jateng gagal melangkah ke Final Four Livoli Divisi Utama 2023.
Pelatih Berlian Bank Jateng, Wahyu Prabowo menyayangkan anak asuhnya tidak bisa meraih satu set lagi, ketika sudah unggul dua set pertama.
Baca juga:Kualifikasi Piala Dunia 2026:Kalah Telak di Irak, Shin Tae-yong Akui Tuan Rumah Tampil Lebih Baik
“Mungkin menjadi beban hanya tinggal mencari satu set saja. Malah set ketiga itu kami sudah sempat unggul,” kata Wahyu.
Pelatih Tirta Bhagasasi, Rohadi Mulyo memacu semangat timnya. Meski tertinggal 0-2 di awal namun pertandingan belum berakhir karena masih memiliki peluang di set berikutnya.
“Saya sampaikan ke anak-anak kalau pertandingan belum berakhir, kami masih punya kesempatan meraih dua set lagi,” ujar Rohadi seperti disampaikan ke anak asuhnya.
Dikatakannya, mungkin karena beban harus mendapat dua set saja sudah cukup untuk ke final four, membuat anak-anak salah sendiri.
“Saya minta kepada anak-anak tetap semangat,” tambah pelatih berkepala plontos itu.
Sedangkan pelatih Indomaret, Iwan Dedi Setiawan merasa kurang puas dengan penampilan anak asuhnya saat melawan DPUPR Rafabinar Semen Grobogan.
“Banyak melakukan kesalahan sendiri dari receive, terutama set ket ketiga,” jelas Iwan.(*/Antara)
Foto:ANTARA/HO-PP PBVSI.