Lopicic Tak Masuk Skema Persib Lawan Persebaya

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTJABAR.COM-Persib Bandung dipastikan tidak akan menurunkan Srdan Lopicic saat bentrok dengan Persebaya pada laga kedua grup A Piala Presiden 2019 di Stadion si Jalak Harupat,Kabupaten Bandung,Kamis (7/3/2019).

Arsitek tim Persib,Miljan Radovic mengatakan pemain yang biasa diplot sebagai gelandang serang tersebut tak bisa tampil karena mengalami cedera.

“Selain Lopicic,kita juga kehilangan Febri yang bergabung dengan tim nasional.Namun saya tak khawatir sebab sudah siapkan penggantinya,”ujar Radovic,Rabu (6/3/2019).

Radovic mengakui absennya pemain lantaran cedera atau hal lain merupakan hal biasa dalam sepak bola.Untuk itu setiap tim menyiapkan 20 hingga 23 pemain.

Di sisi lain pelatih asal Montenegro lega pasalnya dua pemain pilar yang absen di laga perdana,Supardi Nasir dan Esteban Vizcarra sudah bisa bermain.

“Kondisi para pemain bagus.Kami sudah siap tempur untuk meraih kemenangan pertama,”jelasnya.

Radovic menyebut sudah membenahi kelemahan tim asuhannya yang terlihat saat ditekuk PS Tira Persikabo pada laga perdana,termasuk lini belakang yang penampilannya dinilai mengecewakan.

Diakuinya duel kontra Persebaya bukan laga yang ringan.Tim Bajul Ijo merupakan tim bagus,apalagi mereka akan didukung oleh ribuan Bonek yang hadir di Bandung.

“Tapi kita siap untuk menang.Setiap pertandingan berbeda,kemarin kita lawan PS Tira,namun besok berbeda.Di sepak bola tak ada yang sama,”tegas Radovic.(RESTU)

Leave a Reply