SPORTSJABAR.COM-Liga 1 2020 dihentikan sampai 29 Mei mendatang,dan PSSI belum memastikan nasib kompetisi ini selanjutnya.Umuh Muchtar,selaku manajer Persib mengaku belum ada komunikasi lagi dengan PSSI terkait hal ini.
Umuh mengatakan soal kelanjutan kompetisi yang terpaksa disetop untuk sementara karena pandemi Covid-19 alias virus Corona ini,Persib tetap menunggu arahan pemerintah.
“Kita bergerak kalau sudah ada pengumuman resmi dari pemerintah bahwa wabah Corona sudah tidak ada lagi di Indonesia,”ujar Umuh,Selasa (5/5/2020).
Menurut pria yang juga komisaris PT Persib Bandung Bermartabat ini ,pihaknya akan berpegang pada keputusan pemerintah,karena pemerintah pasti mempertimbangkan banyak hal dalam menentukan kebijakan.
Ia menambahkan Persib berupaya agar kompetisi bergulir lagi setelah semuanya aman. Pasalnya sepak bola melibatkan banyak orang. Bukan cuma tim yang bertanding. Ada ofisial, keamanan, dan perangkat pertandingan.
“Belum lagi pihak yang mengeluarkan izin pertandingsn. Mereka juga patokannya pasti pemerintah.Jadi sabar dan tidak usah terburu-buru. Tunggu semuanya sudah pasti,saat virus corona tidak ada di indonesia,”jelasnya.
Belakangan sempat muncul usulan menggelar turnamen sebagai pengganti kompetisi setelah wabah virus Corona berlalu dari bumi Nusantara.Namun Umuh tampaknya kurang tertarik.
“Menggelar tunamen kalau tak ada penontonnya juga percuma,enggak rame. Makanya pastikan dulu Indonesia betul-betul bebas Corona. Baru bicara turnamen atau lainnya,”tandas Umuh.(RESTU)