SPORTSJABAR.COM-Gelandang Persib, Omid Nazari ternyata pernah berhadapan satu lapangan dengan striker kelas dunia,Zlatan Ibrahimovic sembilan tahun silam.
Saat itu Nazari yang berseragam klub Swedia,Malmoe FF berhadapan dengan dengan AC Milan pada 14 Agustus 2011 silam di kandang Malmoe,Stadion Eleda.
“Waktu itu saya tampil sejak awal pertandingan melawan AC Milan yang diperkuat banyak pemain top.Ini menjadi momen yang luar biasa bagi saya” ujar Nazari,seperti dikutip dari laman resmi Persib, Jumat (17/7/2020).
Diakuinya bertanding melawan sederetan legenda sepakbola dunia sempat membuat dirinya gugup. Maklum saat itu,selain Zlatan Ibrahimovic,di kubu Milan ada Antonio Cassano, Massimo Ambrosini, Massimo Oddo sampai Christian Abbiati.
“Di tengah saya berduel dengan Ambrosini. Tapi saya senang bisa melawan Cassano dan idola saya Zlatan Ibrahimovic. Mereka membuat saya gugup. Tapi saya mencoba untuk bisa menikmati pertandingan,” kenang Nazari.
Dalam pertandingan itu, Nazari dan kawan-kawan sebetulnya mampu menahan imbang I Rossonerri 2-2 hingga peluit panjang. Namun, Malmoe FF akhirnya menyerah dalam drama adu penalti dengan skor 2-3.
“Saya masih mengingatnya. Saat itu saya masih berusia 20 tahun,” tambahnya sambil tersenyum. (*/RESTU)