Omid Nazari Tinggalkan Persib

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR- Persib mulai sepi ditinggal pemain asingnya. Sudah ada tiga pemain asing yang berpamitan pulang ke negaranya masing-masing. Ternyata, selain Geoffrey yang sudah terbang ke negerinya Belanda, gelandang serang, Omid Nazari sudah lebih dulu meninggalkan Persib.

Sejak tanggal 5 November 2020, lalu, Omid sudah terbang ke negaranya Swedia. Lalu, Wander Luiz bersama dengan Geoffrey untuk pulang ke Brazil yakni pada 7 November 2020.

Dipastikan ketiga pemain asing ini, akan kembali ke Bandung pada awal Januari 2021, mendatang sesuai kesepakatan pembicaraan dalam pertemuan di Graha Persib pekan lalu.

Pemain asing yang masih tinggal di Bandung yakni, Nick Kuipper. Sejak pandemic Covid-19, Nick satu-satunya pemain yang enggan pulang pergi Belanda _ Indonesia.

Apalagi, ia tengah memiliki kegiatan di Bandung dengan keinginannya mempelajari makanan-makanan khas Kota Bandung. “Hanya Nick yang yang belum diberi tiket pulang ke negaranya,” kata Sekretaris Klub, Yudiana, Minggu, 8 Naovember 2020.

“Yang sudah Omid Nazari yang berangkat pada 5 November 2020 dan Geoffrey Castillion, Wander Luiz pada tanggal 7 November,” kata Yudiana, menambahkan.

Sementara itu, Fabiano Beltrame Esteban Vizcarra dan Victor Igbonefo belum mengajukan tiket pulang ke negaranya kepada manajemen. Maklum, ketiganya merupakan pemain naturalisasi alias sudah memegang status kewarga negaraan Indonesia.

“Untuk kembali lagi ke Bandung nanti akan berkomunikasi terus dengan mereka selanjutnya. Namun, dijadwalkan mereka akan kembali pada Januari nanti,” ujar Yudiana.

Diperoleh informasi, para pemain lokal yang berasal dari luar Bandung sudah pulang ke kampong halamannya masing-masing. Kecuali pemain lokal asal Bandung tetap tinggal di Bandung dan menggelar kegiatan bersama sesama pemain lainnya.

Disisi lain, pelatih kepala Robert Rene Alberts memilih tinggal di Bandung dan enggan kemana-mana. Namun, Robert pun belum memberikan informasi terkait kegiatannya di masa jeda kompetisi.

Jajaran pelatih lainnya pun sama. Pelatih fisik Yaya Sunarya, belum membeberkan program untuk para pemain. Ini karena, pekan ini merupakan pekan bagi perjalanan pemain-pemain yang pulang ke daerahnya masing-masing.

Dijadwalkan baru pekan depan agenda dan pemantauan kondisi para pemain mulai akan dilakukan termasuk program latihan secara mandiri yang sebelumnya telah dijalani para pemain saat masa pandemi Covid -19 selama lima bulan lalu.

Pihak manajemen juga teta menunggu keputusan dan pemberitahuan tentang kelanjutan maupun sistem kompetisi bila jika dlanjutkan Fabruari, mendatang.(*)

Leave a Reply