SPORTJABAR.COM-Persib Bandung bertekad memupus catatan buruk saat melawat ke kandang Semen Padang.Target tiga poin pun diusung Supardi Nasir Dkk. dalam bentrok di Stadion Haji Agus Salim,Padang (29/5/2019).
Pelatih Persib,Robert Rene Alberts tahu Persib selama ini sulit menang di Padang. Pada empat duel terakhir di Stadion Haji Agus Salim,Padang,Maung Bandung menelan dua kekalahan dan dua kali imbang.
Namun Robert menebar optimisme jelang laga tandang pertama Persib di ajang Liga 1 2019 ini.Ia begitu percaya diri kali ini tim asuhannya bisa meraih kemenangan di Padang.
“Kami sudah tahu gambaran kekuatan Semen Padang.Mereka punya pemain asing yang bagus dan motivasi berlipat sebagai tuan rumah. Tapi kami sudah menyiapkan diri dengan baik dan penasaran untuk meraih kemenangan tandang pertama,” jelas Robert dalam jumpa pers jelang laga, Selasa (28/5).
Pelatih asal Belanda ini menyebut senjata andalan tim Kabau Sirah adalah serangan kilat memanfaatkan kecepatan kedua sayapnya.
Untuk itu Robert sudah memberi instruksi pada pemain untuk mematikan pergerakan kedua sayap Semen Padang, Irsyad Maulana dan Dedi Hartono.
Mantan juru taktik PSM Makassar ini mengaku sudah mengantongi celah kelemahan Semen Padang yang bisa dimanfaatkan oleh anak asuhnya.
“Kami siap menghadapi tim yang menyerang dengan cepat seperti Padang. Di dua pertandingan terahir mereka mempunyai transisi yang baik dari bertahan ke menyerang, tapi kami juga melihat ada kelemahan disana.Ini yang akan coba kami eksploitasi,” kata Roberts.(RESTU)