SPORTSJABAR-Pada jendela transfer paruh musim 2023/2024, Persib melepas sejumlah pemain lokal seperti I Putu Gede Juni Antara,Frets Butuan, Eriyanto dan Robi Darwis.
Putu Gede yang juga polisi kembali ke Bhayangkara FC, Frets mengundurkan diri karena prajurit TNI ini pindah tugas ke Kodam Pattimura, Eriyanto dipinjamkan ke PSPS Riau, dan Robi Darwis pindah ke Dewa United dengan status pinjaman.
Pelatih Persib Bojan Hodak memberi penjelasan terkait kepergian mereka dari Persib, terutama Frets dan Putu karena banyak yang mempertanyakan.Maklum keduanya merupakan pemain penting di Persib.
Baca juga:Stefano Beltrame Antusias Jalani Petualangan Baru diluar Eropa Bersama Persib
“Yang pertama adalah mengenai Frets dan Putu, tidak ada yang mau kehilangan mereka, karena keduanya adalah pemain inti. Tapi ada permintaan bagi mereka dari kepolisian dan tentara,” ujar Bojan,Rabu, 29 November 2023.
Menurut Bojan Frets dipindahkan ke lokasi baru. Karena itu, Persib mengizinkan mereka untuk pindah, meski sebenarnya tidak ingin kehilangan Frets dan Putu karena keduanya adalah pemain inti, dan dia mengaku tidak bisa mengubahnya.
Untuk menggantikan Putu, Persib membawa pulang Henhen Herdiana yang sebelumnya dipinjamkan ke Dewa United. Bek kanan ini ditukar dengan Robi Darwis.
Baca juga:Mundur Karena Pindah Tugas, Persib Kehilangan Frets Butuan
“Robi pergi ke Dewa, kami menukar Henhen dengan Robi. Karena mereka butuh pemain muda dan kami memerlukan bek kanan. Jadi kedua belah pihak senang,” ucap juru taktik asal Kroasia ini.(RESTU)
Foto:PERSIB.CO.ID