Penuhi Slot Pemain Asia,Persib Gaet Anggota Skuat Palestina

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Persib resmi menjalin kerjasama dengan gelandang bertahan tim nasional Palestina, Mohammed Rashid dengan durasi kontrak satu tahun.

Kepastian ini menjawab teka-teki terkait sosok pemain asing Persib yang akan mengisi slot pemain Asia pada musim kompetisi 2021-2022.

Kesepakatan kontrak Persib dengan penggawa tim nasional Palestina ini dirilis pada Kamis,17 Juni 2021.Pemain yang biasa diplot sebagai gelandang bertahan ini dikontrak dengan durasi satu tahun.

Dalam pernyataan resmi Persib di laman resmi disebutkan Rashid merupakan pilihan pelatih Robert Albert yang telah memantau penampilan pemain berusia 26 tahun ini sepanjang 2021.

Rashid boleh dibilang sebagai kepingan puzzle terakhir dalam formasi pemain yang diinginkan juru taktik asal Belanda bagi skuat Persib untuk musim kompetisi 2021-2022.

Musim sebelumnya posisi gelandang bertahan ditempati Omid Nazari yang bermain cemerlang sebagai pemain jangkar penjaga keseimbangan lini tengah Persib.

Namun Omid memilih tidak melanjutkan kontrak dengan Persib.Keputusan pemain berpaspor Filipina ini membuat Robert puyeng mencari gantinya.

Persib sempat mencoba kapten timnas Afghanistan Farshad Noor,tapi tidak berlanjut setelah bermain di turnamen Piala Menpora 2021,karena penampilannya tidak sesuai ekspektasi.

Setelah itu ada sejumlah nama pemain Asia yang dikaitkan dengan tim Pangeran Biru,sampai akhirnya resmi menggaet Rashid.

Pemain kelahiran Ramallah, 3 Juli 1995 ini didatangkan dari Al Jeel dengan status bebas transfer. Kontrak Rashid bersama klub kasta kedua Liga Arab Saudi, Al Jeel, berakhir pada 6 Juni 2021.

Sebelum membela Al Jeel musim 2020, Rashid memperkuat klub asal Palestina, Al-Quds Hilal. Dia diikat kontrak Al-Quds Hilal selama satu musim dari 2019 hingga 2020.

Pemain dengan tinggi badan 183 cm ini terakhir tampil bersama timnas Palestina pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.Menurut situs transfermarkt Rashid telah 17 kali tampil membela timnas sejak September 2018.

Rashid saat ini tengah merampungkan proses dan dokumen keberangkatannya ke Bandung. Diperkirakan akhir Juni nanti dia akan bergabung dalam latihan di bawah asuhan Robert Alberts. (*/persib.co.id)

Leave a Reply