SPORTSJABAR-Persib berpesta gol menggasak Persita Tangerang lima gol tanpa balas dalam pekan ke-14 Liga 1 2023/2024 di Stadion Bandung Lautan Api, Kota Bandung.Kelima gol tuan rumah dicetak David da Silva,Edo Febriansah,dan Frets Butuan.
David tampil gacor meneror pertahanan Pendekar Cisadane. Tak heran kalau tiga gol lahir dari kepala dan kaki penyerang asal Brasil ini.Hattrick pertama David tercipta di menit 9,47, dan 51. Gol Persib lainnya dicetak Edo Febriansah menit 44 dan Frets Butuan menit 90+2.
Pangeran Biru membuka keunggulan pada menit 9 melalui tandukan David Da Silva memanfatkan sepak pojok Edo Febriansah. Ini merupakan gol keenam David untuk Persib pada musim ini.
Baca juga: Super Adventure Deep Forest Challenge 2023, Lintasi Jalur Bersejarah Era Kolonial Belanda
Satu menit sebelum babak pertama berahir Edo menambah keunggulan Persib melalui tendangan keras kaki kanannya dari luar kotak penalti memanfaatkan bola rebound. Gol ke gawang mantan klubnya membuat Edo tak melakukan selebrasi berlebihan.
Di awal babak kedua,Ciro Alves dan Frets Butuan masuk menggantikan Edo Febriansah dan Beckham Putra Nugraha.
Baru tiga menit berada di lapangan, tepatnya di menit 47, Ciro Alves memberikan assis untuk gol kedua David, melalui umpan silang di sisi kanan pertahanan Persita.
Selain memanjakan David lewat umpan-umpan matang,Ciro juga berkali-kali mendapat peluang cetak gol, namun tak ada yang membuahkan hasil.
Malah pada menit 51, David membobol gawang Persita yang dikawal Rendy Oscario untuk mencetak hattrick pertamanya musim ini, sekaligus mengubah skor menjadi 4-0 setelah sukses memanfaatkan umpan dari Marc Klok.
Baca juga:Supermusic Break Out Day Memang Beda, Hipnotis Ribuan Kawula Muda
Di pengunjung laga, giliran Frets Butuan ikut berpesta gol melengkapi kemenangan tim kebanggaan warga Jabar ini menjadi 5-0.
Kemenangan terbesar yang diraih Persib musim ini,mengantarkan tim asuhan Bojan Hodak ini ke posisi tiga klasemen sementara dengan koleksi 24 poin, hasil 6 kali menang, 6 imbang dan 2 kalah. Persib hanya terpaut 4 poin dari Borneo FC yang berada di puncak klasemen dengan torehan 28 poin.
Susunan pemain PERSIB: Teja Paku Alam; Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, I Putu Gede, Daisuke Sato/Rezaldi Hehanussa (71); Dedi Kusnandar, Marc Klok; Beckham Putra Nugraha/Frets Listanto Butuan (46), Edo Febriansah/Ciro Alves (46), Levy Madinda/Ezra Walian (66); David da Silva/Arsan Makarin (82).(*/persib.co.id)
Foto:PERSIB.CO.ID