SPORTSJABAR-Tim putra Jakarta STIN BIN dan tim putri Jakarta BIN berubah menjadi tim bertabur bintang pada kompetisi bola voli kasta tertinggi di Indonesia PLN Mobile Proliga 2024, yang akan bergulir mulai Kamis 25 April 2024.
Di sektor putra Jakarta STIN BIN diperkuat sederet pemain berlabel tim nasional Indonesia, seperti Farhan Halim, Jasen Natanael, Doni Haryono, dan Dimas Saputra. Sedangkan di sektor putri skuad Jakarta BIN diisi sejumlah pemain timnas Indonesia seperti Megawati Hangestri, Ratri Wulandari, dan Wilda Siti Nur Fadila.
Manajer tim Jakarta BIN dan perwakilan manajer Jakarta STIN BIN Sopandi mengungkapkan tidak mudah mengumpulkan pemain berkualitas tersebut.Ia mengaku telah berburu pemain bintang selama setahun sebagai persiapan menghadapi Proliga 2024.
“Ini melalui proses yang cukup panjang, kami bernegosiasi juga cukup alot dengan mereka. Ini kan lebih ke arah personal, setiap pemain mau ikut tidaknya sama kita kan itu personal,” kata Manajer Jakarta BIN Sopandi kepada pewarta di Jakarta, Senin,22 April 2024 dikutip dari Antara.
Sopandi mengatakan selalu melakukan evaluasi untuk membuat Jakarta STIN BIN dan Jakarta BIN semakin kuat di setiap musim dengan mempunyai komposisi pemain yang telah mendapatkan jam terbang.
“Setiap habis perhelatan seperti ini, kami langsung evaluasi, ternyata ada kekurangan di sini, langsung kami cari. Jadi bukan setahun dua tahun, bertahun-tahun kami membentuk ini, termasuk tim di Livoli Divisi Utama itu sudah kami bentuk sudah cukup lama, jadi orang tidak bakal mikir,” ujar Sopandi.
Dengan komposisi yang mewah di dua tim voli tersebut, Sopandi berharap mampu membawa trofi juara PLN Mobile Proliga 2024 untuk pertama kalinya sepanjang sejarah klub. Sopandi menjelaskan bahwa setiap tim memang harus mempunyai target untuk menjadi juara.
“Dengan komposisi yang ada kami berharap menjadi unggulan, tidak hanya unggulan, kami juga ingin menjadi juara,” kata Sopandi.
Jakarta STIN BIN dijadwalkan bersua Kudus Sukun Badak di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada 26 April. Sedangkan Megawati Hangestri dan kawan-kawan akan bersua tim debutan Jakarta Livin Mandiri pada 25 April.(*/Antara)