SPORTSJABAR-Jelang Big Match lawan Persija akhir pekan ini, ribuan bobotoh mengepung kantor PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) di Jl Sulanjana Bandung, Rabu 28 September 2022. Mereka berunjuk rasa mempertanyakan mekanisme penjualan tiket laga kandang Persib untuk komunitas bobotoh.
Musim ini tiket pertandingan kandang Persib hanya dijual secara online lewat Persibapps dan website resmi tim. Pembeli tiket wajib sudah divaksin booster.Hanya mereka yang sudah terverifikasi yang bisa melakukan transaksi dan mendapatkan e-ticket.
Yudi Baduy, perwakilan bobotoh sekaligus Perdana Menteri Viking Persib Club (VPC) mengatakan mekanisme ini menyulitkan, karena E-ticket masih harus ditukar ke tiket fisik gelang pada hari pertandingan
“Tuntutannya satu, permudah tiket khususnya untuk komunitas. Seperti yang sudah jalan musim sebelumnya, kolektif saja,” kata Yudi Baduy.
Menurut dia mekanisme yang diterapkan saat ini banyak kendalanya, mulai dari sistem yang dianggap belum siap karena sering mengalami server down, hingga penukaran tiket dari E-ticket ke tiket fisik berupa gelang yang menimbulkan penumpukkan di tempat penukaran.
Ia mengklaim kondisi ini menyulitkan bobotoh yang datang dari luar kota. Apalagi tempat penukarannya dibuka pas hari H, dari jam 7 sampai jam 2 siang. Waktu keburu habis karena sudah mendekati kick off.
“Maaf ini bukan soal kuota, tapi soal sistem distribusi, karena memang kemarin kami mendapatkan kendala ketika komunitas ini harus mengambil tiket one on one. Makanya, yang dari luar kota khususnya jadi kendala, teman-teman jadi kesulitan. Kelihatan kan stadion kosong,” tandasnya.(RESTU)