Tradisi Jelang Ramadan, Manajer Persib Umuh Muchtar Ajak Warga Tanjungsari Rame-Rame Tangkap Ikan di Kolam

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Setiap jelang bulan Ramadan, banyak tradisi yang dilakukan umat Islam tanah air.Salah satunya ngagogo atau menangkap ikan tanpa alat.

Nah ngagogo ini, kerap dilakukan oleh Manajer Persib, H.Umuh Muchtar, di kolam ikan miliknya yang terletak di Dusun Ciluluk, Desa Margajaya, Kecamatan Tanjungsari, Sumedang.

Ngagogo yang berlangsung Sabtu, 2 April 2022 dimulai dari pagi sampai jelang sholat Dzuhur.Tahun ini ikan yang yang disebar dan diperebutkan di kolam lebih dari 2 kwintal.

Masyarakat sekitar sangat antusias menyambut tradisi tahunan ini. Laki-laki perempuan dari bocah sampai orang lanjut usia tumplek di kolam saling berebutan menangkap ikan.

Suasana semakin meriah dengan penampilan organ tunggal mengiringi biduan lokal yang membikin suasana tambah bergoyang.Bahkan Umuh pun ikut melantunkan lagu favoritnya.

Pria berkumis yang biasa disapa Pak Haji mengatakan acara tersebut dilakukan sebagai bentuk syukur kepada Allah SWT, juga ungkapan terimakasih pada masyarakat sekitar atas kebersamaan yang telah terjalin dengan keluarganya.

“Alhamdulillah tahun ini terlaksana. Dari tahun ke tahun ada kemajuan ada tambahan jadi masyarakat puas gembira,” ujarnya.

Ia bersyukur warga sekitar menyayangi dan menjaga keluarganya yang tinggal di Tanjungsari.

“Selama 16 tahun tinggal di sini saya tidak pernah kehilangan burung satu pun. Jadi masyarakat bersama-sama menjaga sebagai bentuk kasih sayangnya kepada saya,” jelas Umuh.

Namun acara ngagogo tahun ini tidak dihadiri pemain Persib. Hal ini berbeda dengan tahun sebelumnya yang selalu dihadiri penggawa Pangeran Biru.

Umuh menjelaskan Supardi Nasir dan kawan-kawan memang kali ini tidak diundang, lantaran para pemain masih kelelahan, sepulangnya dari Bali. Meski begitu ia menjanjikan akan ada acara bersama para pemain.

“Saya janjikan nanti kita syukuran untuk runner up ini sekalian buka bersama untuk pemain lokal terutama yang ada disini,” pungkasnya.(RESTU)

Leave a Reply