ACL Two 2025/26: Puji Kerja Keras Skuad Persib, Bojan Hodak Beberkan Kunci Kemenangan atas Selangor FC

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan acungan jempol untuk pemain Persib yang tampil luar biasa melakukan comeback sensasional mengalahkan Selangor FC 3-2, setelah ketinggalan 0-2 di babak pertama dalam matchday keempat AFC Champions League Two2025/26 di Stadion MBPJ Petaling Jaya, Malaysia, Kamis,( 6/11/2025).

Hodak mengakui tim asuhanya memulai laga dengan tidak fokus ke permainan. Marc Klok dan kawan-kawan memulai pertandingan tanpa agresivitas. Pantas saat laga baru memasuki menit 17 Persib sudah ketinggalan 0-2 melalui Chrigor Moraes dan bunuh diri Patricio Matricardi.

Bagi juru taktik asal Kroasia ini ketingggalan 0-2 itu tentunya hasil yang buruk dan penggawa Persib setelah 30 menit mulai bisa bermain.

“Di babak kedua kami bisa mulai rileks dan bisa mencetak gol. Setelah Andrew Jung mencetak gol, kami mulai mencari gol kedua,” ujar Hodak.

Ia menambahkan setelah melakukan pergantian dengan memasukan Adam Alis, Beckham Putra Nugraha dan Robi Darwis, Pangeran Biru mulai bermain lebih agresif dan bisa mencetak gol kedua oleh Adam Alis. Kami mulai bisa mendominasi.

Setelah cetak gol Persib pun mulai mendominasi.Pada babak kedua menurut Hodak seandainya kiper Selangor tidak melakukan sejumlah penyelamatan gemilang, mungkin ada 6-7 gol yang bisa tercipta.

” Jadi saya merasa senang, kami menang 3-2 dan paling penting adalah tiga poin,” kata Hodak.

Comeback sensasional dengan skor yang sama,pernah dilakukan Persib tahun lalu di ajang serupa melawan Lion City Sailor di Singapura.

“Musim lalu kami melakukannya di Singapura dan kami ketinggalan dua gol lebih dulu. Setelah itu skornya juga berubah menjadi 2-3,” ucapnya.(RESTU)

Foto:PERSIB.CO.ID

Leave a Reply