SPORTSJABAR.COM-Program latihan tim Persib yang dilakukan secara online sudah memasuki pekan keempat.Sejauh ini juru taktik Persib Robet Alberts mengaku cukup puas dengan perkembangan yang diperlihatkan pemainnya.
Diakuinya Supardi Nasir dan kolega telah menjalani program latihan mandiri dengan baik di kediaman masing-masing.
“Setelah kami evaluasi,program latihan secara online ini menunjukan perkembangan positif dan berjalan sesuai harapan,”ujar Robert seperti dikutip dari laman resmi Persib,Selasa (28/4/2020).
Menurut pelatih asal Belanda yang juga pernah membesut Arema FC dan PSM Makassar ini evaluasi dilakukan melalui komunikasi langsung dengan pemain.
“Hari ini kami berdisuksi dengan semua pelatih dan para pemain memberikan jawaban positif tentang program kami. Semuanya, 26 pemain merasa positif dengan pendekatan program latihan ini,” jelasnya.
Saat ini skuat Persib berkumpul dengan keluarga masing-masing di berbagai daerah,bahkan tiga legiun asing pulang ke negaranya.Omid Nazari di Swedia,Geoffrey Castilion di Belanda,serta Wander Luiz di Brasil.
Program latihan mandiri yang dilakukan penggawa Maung Bandung selama pandemi Covid-19 ini dijadwalkan terus berlangsung pada pekan berikutnya.(*)