SPORTSJABAR – Striker Persib, Dimas Drajad, memberikan kabar baik soal kondisinya yang mulai membaik setelah menjalani tiga sesi latihan ringan berupa jogging. Meskipun belum sepenuhnya pulih, Dimas optimistis proses pemulihannya berjalan ke arah yang positif.
“Kondisinya sudah lebih baik, tapi masih ada sedikit rasa nyeri. Hari Selasa saya akan kontrol lagi ke dokter untuk cek perkembangan engkel saya. Kalau hasilnya oke, mungkin latihan saya bisa ditingkatkan lagi,” ujar Dimas, Senin (7/4/2025).
Meski begitu, Dimas mengaku belum tentu bisa tampil di laga pekan ke-28 Liga 1 saat Persib bertandang ke markas Borneo FC pada 11 April mendatang.
Ia tidak ingin mengambil risiko dengan memaksakan diri bermain jika belum pulih 100 persen, karena justru bisa membuat cederanya makin lama sembuh.
“Aku harap setelah lawan Borneo kondisinya sudah jauh lebih baik dan bisa balik latihan bareng tim. Targetku tentu ingin main lagi di sisa pertandingan dan bawa Persib juara,” katanya penuh semangat.
Saat ditanya soal absennya David da Silva dan Gervane Kastaneer di lini depan saat melawan Borneo, Dimas tetap tenang dan percaya dengan kekuatan tim.
“Tenang aja, masih ada Ciro. Siapa pun yang main pasti kita dukung. Namanya sepak bola, cedera bisa datang kapan aja—dan sekarang kebetulan yang cedera striker semua. Semoga teman-teman yang cedera cepat sembuh,” tutup Dimas.(*/RESTU)
Foto:PERSIB.CO.ID