SPORTJABAR.COM-Skuat Persib Bandung 2019 resmi diperkenalkan pada launching tim yang digelar di Hotel Savoy Homann,Kota Bandung, Sabtu (11/5/2019).
Pada acara yang dikemas sederhana tapi menarik ini, Persib memperkenalkan sebanyak 31 pemain yang akan tampil pada Liga 1 2019 serta merilis jersey terbaru Maung Bandung.
Dari sebanyak 31 pemain Persib yang akan mengarungi kompetisi musim 2019 tidak terdapat nama Billy Keraf, M.Fisabillah,dan Mario Jardel.
Selain para petinggi PT Persib Bandung Bermartabat,sponsor serta perwakilan bobotoh,pada acara ini turut hadir Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Kapolda Jabar Irjen Pol.Rudi Sufahriadi,eks Kapolda Jabar Komjen Pol.Mochamad Iriawan, dan anggota DPR RI Maruarar Sirait.
Komisaris Utama PT. Persib Bandung Bermartabat (PT. PBB) Zainuri Hasyim mengatakan Persib siap menjalani kompetisi Liga 1 2019.Tim sudah lengkap,begitu pula dengan sponsor.
Menurut Zainuri ada 18 sponsor yang ikut mendukung perjuangan Persib musim 2019,yaitu Indofood, MobilTM, Gojek, Permata Bank Syariah, Kopi ABC, Pria Punya Selera, Azzuri, Elevenia, Halodoc, Salvus, Panther Enery, Didimax, Corsa, Achiles, Envi, Sportama, ISMC, dan 964FM.
“Dengan banyaknya sponsor ini kita patut bersyukur karena bagaimanapun juga pengelolaan sepakbola ini sekarang harus punya dana yang kuat, dan salah satu faktor penting adalah dukungan dari sponsor,” ujar Zainuri.
Zainuri menjelaskan musim ini Persib akan berusaha sebaik mungkin akan bisa menjalani kompetisi dengan lancar dan meraih prestasi lebih baik dari musim lalu.
Musim lalu Persib sempat menjadi juara paruh musim, namun gagal finis di posisi puncak karena berbagai kendala yang mempengaruhi konsistensi tim.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts memuji penyelenggaraan acara. Menurutnya event ini dirancang dengan baik serta memberi rasa nyaman kepada pemain.
Pelatih asal Belanda ini berharap peluncuran tim ini memberi suntikan energi bagi pemainnya menghadapi kompetisi yang akan bergulir mulai pekan depan.
“Semoga menginspirasi pemain untuk berjuang meraih hasil terbaik pada kompetisi musim ini,” tutur Robert.
lni 31 pemain yang dikenalkan di launching Persib 2019 :
1 M. Natshir
2 I Made Wirawan
3 Aqil Savik
4 Bojan Malisic
5 Fabiano Beltrame*
6 Saepuloh Maulana*
7 Achmad Jufriyanto*
8 Indra Mustaffa
9 Supardi
10 Henhen Herdiana
11 Ardi Idrus
12 Zalnando*
13 Hariono
14 Kim Jeffrey
15 Dedi Kusnandar
16 Gian Zola
17 Syafril Lestaluhu*
18 Beckham Putra Nugraha*
19 Abdul Aziz*
20 Artur Gevorkyan*
21 Rene Mihelic*
22 Febri Hariyadi
23 Ghozali Siregar
24 Erwin Ramdani*
25 Esteban Vizcarra*
26 Frets Butuan*
27 Agung Mulyadi
28 Puja Abdillah
29 Ezechiel N’Douassel
30 Wildan Ramdani
31 Muchlis Hadi
(*pemain baru)