SPORTSJABAR.COM-Manajemen Persib menghormati keputusan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang belum memberikan izin keramaian untuk penyelenggaraan Liga 1 2020.
“Kita menghormati keputusan dari kepolisian.Pasti ada pertimbangan tersendiri kenapa Liga 1 tidak diizinkan untuk dilaksanakan tanggal 1 Oktober,”kata direktur PT Persib Bandung Bermartabat,Teddy Tjahyono,Selasa (29/8/2020).
Dengan penundaan ini ia mengaku ada kerugian bagi Persib,termasuk terkait materi.Namun ia tak mau membahasnya,karena alasannya tak elok membicarakan hal tersebut.
Teddy belum tahu kapan lanjutan Liga 1 yang sudah tertunda sekitar enam bulan ini.Tapi ia memastikan Supardi Nasir dan kawan-kawan tetap menjalani latihan.
“Ya pasti tetap latihan lah, tak mungkin diliburkan. Karena kalau tidak latihan kondisinya turun,”ujar Teddy.
Teddy tak mau berspekulasi soal kepastian bergulirnya kembali kompetisi.Hal itu ia serahkan sepenuhnya kepada para pemangku kepentingan.
“Pasti pemangku kepentingan lebih tahu kapan liga dilanjutkan. Apakah pandeminya sudah reda atau apa, mereka yang lebih tahu lah bagaimana sebaiknya,”jelasnya.(RESTU)