SPORTSJABAR-Persib berhasil mencuri poin di kandang Bali United pada leg pertama semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024 di Bali United Training Center, Gianyar, Selasa, 14 Mei 2024.
Duel Persib kontra Bali United berakhir tanpa pemenang alias imbang 1-1, dalam laga penuh drama yang diwarnai kegagalan David da Silva mengeksekusi penalti, kartu merah buat bek Bali United Jajang Mulyana serta beberapa keputusan wasit yang kontroversial.
Laga Persib lawan Bali United menjadi laga bersejarah bagi Liga Indonesia karena untuk pertama kalinya menggunakan Video Assistan Referee (VAR).
Persib sempat tertinggal lebih dulu melalui gol yang dicetak pemain pengganti Jefferson Mateus de Assis di menit 82. Namun keunggulan tuan rumah tidak berlangsung lama, karena David da Silva menyamakan kedudukan lewat tandukan memanfaatkan umpan matang dari Ezra Walian
Sebetulnya Marc Klok dan kawan-kawan bisa unggul lebih dulu ketika Persib mendapat penalti menyusul pelanggaran terhadap David da Silva, yang dijatuhkan oleh I Kadek Agung di menit 51.Awalnya wasit utama tidak menganggapnya sebagai sebuah pelanggaran.Tapi wasit VAR meminta wasit Utama melihat VAR.
Melalui VAR akhirnya wasit menyatakan adanya pelanggaran yang berarti tendangan penalti untuk tim asuhan Bojan Hodak.
Di menit 56, eksekusi penalti David gagal membuahkan gol, sebab arah sepakannya diketahui kiper Bali United Adilson Maringa yang berhasil menepis bola hasil tendangan bomber asal Brasil ini.
Drama VAR Kembali berulang di menit 80 ketika Jefferson Mateus de Assis terlihat kontak fisik dengan menyikut Nick Kuipers. Tapi setelah panggilan VAR, wasit tak memberi kartu kepada Jefferson. Malah, Jefferson dua menit berselang membuat Bali United unggul 1-0.
Ketinggalan satu gol Persib semakin gencar menekan pertahanan tuan rumah dalam waktu tambahan 15 menit. Upaya keras penggawa Persib membuahkan hasil di menit 99 setelah David menyundul bola umpan silang Ezra Walian yang mengubah skor menjadi 1-1.
Di menit 104, Bali United kehilangan satu pemain setelah Jajang Mulyana diganjar kartu kuning kedua akibat pelanggaran yang ia lakukan kepada Ciro Alves.
Sampai wasit meniup peluit panjang skor tetap sama kuat 1-1. Hasil ini menjadi modal berharga bagi Persib yang akan menjalani Semifinal Leg 2 di Bandung pada 18 Mei 2024 di Stadion si Jalak Harupat,Kabupaten Bandung.
Berikut susunan pemain Persib: Kevin Ray Mendoza (gk), Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Henhen Herdiana, M. Rezaldi Hehanussa, Marc Klok (c), Dedi Kusnandar(75), Febri Hariyadi(75), Ciro Alves(105), Stefano Beltrame(75), David da Silva.
Cadangan: Teja Paku Alam (gk), Victor Igbonefo, Kakang Rudianto, Zalnando, Rachmat Irianto (75), M. Adzikry Fadlillah, Ferdiansah (105), Ryan Kurnia, Beckham Putra Nugraha(75), Ezra Walian(75). (*/PERSIB.CO.ID)
Foto:PERSIB.CO.ID