SPORTSJABAR-Empat pemain Bandung United diganjar kartu merah saat menghadapi Farmel FC pada laga kedua Babak 32 Besar Liga 3 putaran nasional grup X di Stadion Jala Krida AAL, Surabaya, Jawa Timur, Minggu 20 Februari 2022.
Kartu merah berbau kontroversial dikeluarkan wasit Andre Novendra kepada Saeful (51),Rizki Arohman (53), Satrio Azhar (90), dan Andri Febriansyah (90+1).
Dengan skuad yang sudah pincang Bandung United pun harus mengakui keunggulan Farmel FC dengan skor 3-0,melalui gol Ardi Ramdani (65),Ikhsan Ilham Ramadan (90+1), dan Muhamad Kamaludin Alhajadin (90+2).
Bandung United langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit pertama. Laga baru berjalan dua menit Wildan Ramdhani menciptakan peluang tapi sundulannya bisa diantisipasi kiper Farmel FC, Bayu Anggara.
Bandung masih terus menyerang. Di menit 21, tendangan bebas Wildan gagal diantiasipasi Bayu dengan sempurna. Bola lepas dari tangkapan tapi hanya membentur mistar gawang.
Di sisa babak babak pertama, Bandung menguasai permainan secara dominan. Namun tak ada peluang yang berbuah gol. Babak pertama pun berakhir dengan skor imbang 0-0.
Jelang babak kedua dimulai, Bandung melakukan pergantian dengan memasukkan Saiful mengganti Wildan Ramdhani. Sementara itu, Robi Darwis dan Ardi Maulana masih bahu membahu bekerja untuk mengalirkan bola dari lini tengah.
Di menit 51, Saiful yang baru masuk mendapat kartu merah secara langsung dari wasit. Dengan ini, Bandung United harus bermain dengan sepuluh pemain. Pada menit 53, giliran Rizki Arohman dikartumerah oleh wasit.
Farmel FC mencetak gol di menit 62 lewat sundulan Ardi Ramdani menyambut tendangan bebas. Tertinggal satu gol dan bermain dengan sembilan pemain, Bandung masih berupaya untuk bangkit dengan memasukkan Rizki Adriano menggantikan Robi Darwis di menit 71.
Di menit 90, wasit kembali mengeluarkan kartu merah secara langsung yang menimpa kiper Satrio Azhar. Lagi-lagi keputusan wasit mengundang pertanyaan, seperti yang dilakukan kapten tim Andri Febriansyah. Karena pertanyaannya itu, Andri pun dikartumerah wasit di menit 90+1.
Laga sempat terhenti, tapi kembali dilanjutkan dengan tendangan penalti dari Farmel FC. Eksekusi yang diambil Ilham sempat bisa diblok oleh Arsan yang jadi kiper dadakan, tapi Ilham bisa menyambar bola dan masuk ke gawang Bandung United.
Di menit 90+2, Muhamad Kamaludin menjebol gawang Persib yang tinggal menyisakan tujuh pemain, sehingga skor bertambah menjadi 3-0. (*/instagram bandung united)