Proliga 2023: Berebut Gelar Juara Putaran Pertama di Palembang

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR – Pekan ini PLN Mobile Proliga 2023 memasuki seri ketiga putaran pertama yang akan berlangsung pada 19-22 Januari 2023 di GOR PSCC
Palembang.

Seri penutup putaran pertama kompetisi bolavoli kasta tertinggi di Tanah Air di Palembang ini, dipastikan akan berlangsung ketat. Pasalnya akan memperebutkan gelar juara putaran pertama.

Bukan itu saja, seluruh tim peserta, baik putra maupun putri, ingin tampil maksimal
untuk mencari jalan lolos ke final four. Sehingga setiap tim tak ingin kalah.

Tuan rumah Palembang Bank SumselBabel berambisi menyapu bersih tiga laga di kandang agar bisa melicinkan jalan lolos ke babak empat besar atau final four.

Saat ini Palembang Bank SumselBabel bercokol di peringkat ketujuh klasemen
sementara dari hasil tiga kali kalah dan sekali menang dengan poin dua.

Satu-satunya kemenangan didapat dari Surabaya BIN Samator dengan skor 3-2.
Sedangkan tiga kekalahan dialami Gunawan Saputra dkk. dari Jakarta Bhayangkara
Presisi, Jakarta STIN BIN, dan Jakarta Pertamina Pertamax masing-masing dengan
skor 0-3.

Di Palembang, tuan rumah akan menghadapi juara bertahan dan pimpinan klasemen
sementara Jakarta LavAni Allo Bank (19/1/2023), Kudus Sukun Badak (21/1/2023),
dan Jakarta BNI 46 (22/1/2023).

Manajer tim Palembang Bank SumselBabel, M. Taufan Yulisyian, mengharapkan tim
asuhan pelatih asal Korsel, Youngtaek Lee bisa mendapat poin di kandang sendiri.

“Sisa tiga pertandingan di Palembang bisa lebih ditingkatkan agar teman-teman
pemain bisa ambil poin di hadapan publik sendiri,” ujar Taufan.

Ia menambahkan berlaga di hadapan publik sendiri tidak akan menjadi beban dari para pemain. Malah mengerek motivasi mereka.

Direktur Proliga Hanny S. Surkaty mengakui setelah seri dua di Purwokerto persaingan setiap tim semakin ketat. Seluruh klub sudah mengetahui kelemahan
dan kelebihan masing-masing. Di samping itu, jelas Hanny lagi, kualitas pemain asing di setiap tim sangat mumpuni.

“Pemain asing yang ada sekarang rata-rata sangat baik kualitasnya. Mereka rata-rata pemain nasional di negaranya masing-masing,” ungkap Hanny yang
juga Ketua III Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP. PBVSI.

Di bagian putra, tim yang memiliki peluang besar juara putaran pertama adalah
Jakarta LavAni Allo Bank. Tim milik Presiden RI ke-6, Soesilo Bambang Yudhoyono
(SBY) ini hingga lima laga belum terkalahkan. Bahkan saat ini berada di puncak
klasemen sementara dengan nilai 14.

Di Palembang nanti, Dio Zulfikri dkk. akan melakoni dua laga dengan menghadapi
tuan rumah Bank SumselBabel (19/1/2023) dan Bhayangkara Presisi (21/1/2023).

Saingan terdekatnya adalah Jakarta STIN BIN. Farhan Halim dkk. saat ini menempati
peringkat kedua klasemen sementara. Dari lima laga, STIN BIN mendapat poin 13
dari hasil empat kali menang dan sekali kalah.

Di Palembang nanti, STIN BIN akan bertemu Jakarta Bhayangkara Presisi (19/1/2023)
dan Surabaya BIN Samator (22/1/2023).

Di sektor putri tak kalah menariknya. Seluruh enam klub peserta sudah pernah
mengalami kekalahan. Jakarta Pertamina Fastron saat ini memuncaki klasemen
sementara dengan nilai sepuluh dari tiga kemenangan dan satu kekalahan.

Seperti diketahui, pada musim 2023 ini, kompetisi diikuti delapan tim putra dan enam
putri. Delapan tim putra antara lain Jakarta LavAni Allo Bank, Surabaya BIN Samator,
Jakarta BNI 46, Jakarta Pertamina Pertamax, Palembang Bank SumselBabel, Kudus
Sukun Badak, dan dua tim pendatang baru yakni Jakarta Bhayangkara Presisi, serta
Jakarta STIN BIN.

Di bagian putri Bandung bjb Tandamata,Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia,Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Fastron,Jakarta Elektrik PLN, dan muka baru Jakarta BIN.

Seluruh laga akan disiarkan secara langsung pada aplikasi vidio, Moji Champion TV ,Indihome, dan Nex Parabola.(*/PROLIGA)

Leave a Reply