Ridwan Kamil Minta Bobotoh Disiplin Lawan Covid-19 Supaya Persib Bisa Main Lagi

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR.COM-Gubernur Jawa Barat,Ridwan Kamil menghimbau bobotoh dan warga Jabar disiplin menjalankan aturan hidup sehat untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

Pria yang akrab disapa kang Emil ini mengatakan,sepak bola boleh kembali digelar jika daerahnya sudah masuk zona hijau atau level satu.Saat ini rata-
rata di Jabar di level 4,3,dan 2.

Meski begitu setelah penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) Emil menilai trennya terus membaik

“Kalau cinta sama Persib dan sepak bola, taati peraturan pemerintah, jangan mudik,serta jauhi kerumunan,”ujar Emil,Selasa (19/5/2020) di Gedung Pakuan Bandung, usai menerima bantuan untuk tim medis yang menangani pendemi Covid-19 di Jabar.

Ia menambahkan kalau kasus positif Covid-19 turun bukan tidak mungkin bulan Juli situasi bisa terkendali dan normal ,sehingga kegiatan olahraga bisa kembali digelar.

“Tapi kalau sampai Idul fitri tidak disiplin, warga dan bobotohnya, angka yang bagus tadi bisa rusak.Nanti jauh lagi Persib bisa main di stadion lagi,”tegasnya.

Ia mengucapkan teirma kasih kepada bobotoh dan PT Persib Bandung Bermartabat yang menyumbangkan ribuan APD, masker dan ventilator untuk melawan virus Corona.Bantuan tersebut akan langsung dikirimkan kepada Faskes yang membutuhkan.

“Dari bobotoh ke bobotoh juga.Ini bagian dari bela negara, menyumbangkan sebagian rejekinya.Dan ini menjadi kekuatan Persib,”tandas Emil.(RESTU)

Leave a Reply