Robert Alberts Ungkap Kabar Baik dan Buruk Tim Persib Jelang Duel Kontra PSIS

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR-Ada kabar baik dan buruk dalam tim Persib jelang menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-25  BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa,15 Februari 2022.

Kabar baiknya, pelatih Persib Robert Alberts mengaku pemain asuhannya yang terpapar Covid-19 semuanya sudah kembali dari karantina.I Made Wirawan dan Mario Jardel menjadi pemain terakhir yang kembali ke hotel.

Kabar buruknya, tidak semuanya siap untuk diturunkan dalam duel dua tim yang identik dengan warna biru ini, karena beberapa pemain tidak dalam kondisi yang fit.

“Ada dua hal berbeda dari pemain yang selesai karantina dan yang negatif covid. Karena mereka yang terpapar punya reaksi yang berbeda terkait pemulihan dan itu hal yang perlu diobservasi dengan tim medis. Sebab tidak semua bisa langsung bermain 90 menit,” ujar Robert kepada media secara virtual, Senin, 14 Februari 2022.

Menurut pelatih asal Belanda ini meskipun semua sudah kembali dari karantina, tapi proses dalam menentukan pemain belum sepenuhnya seratus persen, karena mereka harus sepenuhnya pulih.

Normalnya, orang yang baru selesai karantina harus beradaptasi pada sesi latihan beberapa hari dan wajib lolos tes, bahkan harus berkonsultasi dengan dokter profesional.

“Kami butuh tiga poin supaya tetap berada dalam jalur juara, untuk itu kami bersiap dengan tim yang bisa diturunkan,” kata Robert

Diakuinya Victor Igbonefo dan kawan-kawan masih punya pertandingan tunda melawan PSM Makassar. Hal ini menjadi bekal bagi Persib dalam persaingan berebut posisi sebagai penguasa klasemen musim ini.

“Jika kami bisa menang besok dan dalam laga yang ditunda tersebut, maka jarak dengan pemuncak klasemen bisa disamakan,”tandasnya.(RESTU)

Leave a Reply