SPORTSJABAR-Skuad Persib sudah melupakan kekalahan dari Barito Putera. Pelatih Luis Milla menegaskan tim asuhannya fokus menatap laga berikutnya melawan Persija, Sabtu 4 Maret 2023 dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 dengan optimisme tinggi.
“Kami harus bersiap menghadapi laga berikutnya karena akan bentrok dengan lawan yang bagus, sekaligus rival dalam perburuan gelar juara yaitu Persija,” ujar Milla usai duel kontra Barito Putera, Senin 27 Februari 2023.
Juru taktik asal Spanyol ini menjelaskan setelah mendapat hasil negatif di Banjarmasin, penggawa Persib harus bangkit dan melanjutkan perjuangan.
Sayangnya Persib tak bisa menurunkan Teja Paku Alam saat dijamu Persija, pasalnya kiper asal Sumatera Barat ini mendapat kartu merah pada laga kontra Barito Putera.
Teja langsung diganjar kartu merah oleh wasit sebab menangkap bola di luar kotak penalti ketika lawan melakukan serangan balik, dan kiper senior I Made Wirawan.
Namun mantan pelatih Timnas Indonesia ini tidak khawatir dengan absennya Teja, karena masih ada Reky Rahayu, Fitrul Dwi Rustapa
“Kami memang tidak bisa menurunkan Teja.Tapi itu tidak masalah, kami masih punya Reky dan Fitrul, mereka juga sudah melakukan pekerjaan dengan baik,” tuturnya.
Musim ini Reky dan Fitrul sudah beberapa kali diberikan kepercayaan mengawal gawang Pangeran Biru.
“Ini sepakbola dan yang terpenting membangun kepercayaan diri dari pemain seperti Reky di laga ini,” katanya menambahkan.(RESTU)