Hylo Open 2022: Raihan/Lisa Catat Sejarah, Ginting Menang Dramatis

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR– Indonesia sukses menyabet dua gelar juara pada turnamen bulu tangkis level Super 300 Hylo Open 2022 di Saarlandhalle, SaarbrĂĽcken, Jerman, yang berakhir Minggu 6 November 2022 waktu setempat (Senin,7 November dini hari WIB).

Kedua gelar itu diraih Anthony Sinisuka Ginting di nomor tunggal putra dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati pada ganda campuran.

Pada partai final Ginting mengalahkan unggulan ketiga Chou Tien Chen asal Taiwan dalam laga yang berlangsung dramatis dalam tiga gim 18-21, 21-11, 24-22.

Sebelumnya pasangan Rehan/Lisa naik podium utama setelah mengunci kemenangan atas pasangan China Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping dua gim langsung 21-17, 21-15 dalam pertandingan berdurasi 43 menit.

Ginting mengatakan bahwa gelar dari turnamen tersebut secara khusus ia persembahkan untuk ibunya.

“Kemenangan ini secara spesial saya persembahkan buat mama,” kata Ginting lewat pesan resmi PP PBSI di Jakarta, Senin, dikutip dari Antara, Senin 6 November 2022.

Status juara yang diraih Ginting dari Saarbrucken, Jerman, menggandakan koleksi kemenangan pebulu tangkis peringkat enam dunia itu menjadi dua gelar.

Hasil positif yang diraih dari turnamen berkategori BWF Super 300 itu tak pelak menjadi kebanggaan dan motivasi tersendiri bagi Ginting untuk kembali menyabet gelar dari turnamen-turnamen lain selanjutnya.

“Pastinya senang saya bisa menjadi juara di turnamen Hylo Open ini. Semoga dari gelar kedua yang saya raih di sepanjang tahun 2022, setelah memenangi Singapura Open, bisa menambah rasa percaya diri saya untuk menghadapi turnamen-turnamen berikutnya,” ungkap Ginting.

Sementara bagi pasangan ganda campuran Rehan/Lisa gelar yang diraih di Jerman menjadi momen bersejarah pasalnya merupakan gelar juara perdana mereka dalam turnamen BWF World Tour

Pasangan Rehan/Lisa pertama kali dipasangkan pada 2019 lalu dan menjalani debut dalam turnamen level senior pada 2021.

Kemenangan itu juga seakan menjadi pembuktian bagi pasangan peringkat ke-26 dunia itu setelah gagal melaju ke partai puncak French Open 2022 (Super 750) pekan lalu.(*/Antara)

Foto:Twitter PBSI

Leave a Reply