Nutrisionist Awasi Ketat Asupan dan Pola Makan Pemain Persib

Posted by
Bagikan kiriman ini

SPORTSJABAR.COM-Pola makan dan jenis makanan yang dikonsumsi berpengaruh pada kondisi fisik dan penampilan pemain di lapangan.Untuk urusan ini Persib menunjuk Gilang Fauzi sebagai nutrisionist.

“Sejak saya bergabung, saya sudah memperhatikannya. Pemain diberi oleh Gilang, nutritionist kami, program lengkap apa yang harus dimakan dan kapan mereka harus memakannya,”ujar pelatih Persib,Robert Alberts.

Robert percaya secara umum pemain asuhannya disiplin melaksanakan itu.Terlihat dari berat badan pemain yang cukup stabil.

“Pemain mulai belajar dan memperbaiki kebiasaan mereka di Persib. Karena kami cukup ketat dalam mengawasi apa yang mereka makan,”jelas pelatih asal Belanda ini.

Gilang mengatakan sudah memberikan tugas dan mengedukasi semua pemain terkait kebutuhan nutrisi mereka , begitu pula dengan kandungan apa yang mereka butuhkan.

“Mulai kalori yang mereka harus masukan ke tubuh berapa, lemak berapa, protein berapa dan karbohidrat berapa sudah kasihkan dan apa saja makanan yang mereka harus makan sudah diberikan berikut kandungannya. Saya sudah berikan ke semua pemain untuk mencapai top performa,”papar Gilang.

Ia percaya sebagai pemain profesional tahu tanggung jawab mereka. Jadi tidak perlu dipaksa karena mereka sudah tahu efek dari makanan yang dikonsumsi akan terlihat di lapangan.

Menurut Gilang setelah mereka diedukasi nutrisi yang baik seperti apa,perkembangannya cukup baik, mulai dari turunnya body fat dan lemak di perut.

Namun pola makan yang harus dijalani penggawa Maung Bandung tidak kaku.Dalam satu pekan ada satu hari mereka diberi kebebasan.

“Dari Senin sampai Sabtu mereka jaga pola makan, hari minggu mereka boleh cheating day tapi dalam batas wajar karena tubuh mereka terlalu bersih.Tapi saya ingatkan harus dalam batas wajar. Alhamdulillah setelah tiga pekan saya hitung progres nya cukup baik,”tandasnya.(RESTU)

Leave a Reply